Dokumentasi Kebidanan Metoda SOAP


Apa Pengertian Dokumentasi Kebidanan Metoda SOAP ??
Dokumentasi kebidanan adalah proses pencatatan, penyimpanan informasi, data, fakta yang bermakna dalam pelaksanaan kegiatan. ( Manajemen Kebidanan Departemen Kesehatan, 1995 )
Menurut Kamus Besar Bahasa Indonesia, dokumentasi kebidanan adalah pemberian atau pengumpulan bukti – bukti dan keterangan.
Menurut Mart France Talaska Fish Back, 1991, dokumentasi kebidanan adalah :
  • Tulisan yang berisikan komunikasi tentang kenyataan yang esensial untuk menjaga kemungkinan – kemungkinan yang bisa terjadi untuk suatu periode tertentu.
  • Menyiapkan dan memelihara kejadian – kejadian yang diperhitungkan melalui lembaran catatan atau dokumen.
  • Membuat catatan pasien yang otentik tentang kebutuhan perawatan, mengidentifikasi masalah pasien, merencanakan, menyelenggarakan atau mengevaluasi perawatan.
  • Memonitor catatan profesional dan data dari pasien kegiatan keperawatan, perkembangan pasien sehat atau sakit.

Bagaimana Cara Pendokumentasian Asuhan Kebidanan??
Metoda pendokumentasian yang digunakan dalam suatu asuhan kebidanan adalah SOAP, yang merupakan salah satu metoda pendokumentasian yang ada.
S ( Subjektif )
Infomasi atau data yang diperoleh dari apa yang dikatakan klien, keluarga atau dokumentasi pelaksanaan asuhan.

O ( Objektif )
Data yang diperoleh dari apa yang dilihat dan diperiksa oleh bidan sewaktu melakukan pemeriksaan, laboratorium serta hasil pemeriksaan penunjang lainnya.

A ( Assesment )
Kesimpulan dibuat berdasarkan interprestasi yang benar terhadap data subjektif dan objektif yang sudah dikumpulkan.

P ( Planning )
Rencana asuhan yang dilaksanakan sesuai dengan hasil Assesment yang telah dilakukan.

Manfaat dari dilakukannya pendokumentasian antara lain :
  • Aspek ADM
  • Isinya menyangkut tindakan berdasarkan wewenang dan tanggung jawab sesuai profesi  sebagai bukti kerja.
  • Aspek Medis
  • Membuat riwayat kesehatan klien diagnosa atau medis keperawatan dan tindakan yang diberikan kepada pasien.
  • Aspek Hukum
  • Adanya jaminan kepastian hukum atas dasar keadilan  23 – 92
  • Aspek Penelitian
  • Mengandung data atau informasi yang dapat digunakan sebagai aspek penelitian dan pada ilmu pengetahuan di bidang kesehatan.
  • Aspek Pendidikan
  • Isinya menyangkut data atau informasi tentang perkembangan kronologis dari kegiatan pelayanan yang diberikan.
  • Aspek Keuangan
  • Isinya dapat dijadikan sebagai bahan untuk menetapkan biaya atau pembayaran pelayanan di RS.
  • Aspek Dokumentasi
  • Isinya dapat dijadikan bahan untuk pertanggung jawaban dan laporan RS dan mengandung nilai.
Tujuan Dokumentasi
Menunjang tertibnya administrasi dalam rangka upaya meningkatkan pelayanan kesehatan di RS atau puskesmas.

Alasan penggunaan SOAP dalam pendokumentasian
  • Pendokumentasian metoda SOAP merupakan kemajuan informasi yang sistematis yang dapat mengorganisasikan penemuan dan kesimpulan anda menjadi suatu rencana asuhan.
  • Metoda ini merupakan penjaringan intisari dari proses penata laksanaan asuhan kebidanan untuk tujuan penyediaan dan pendokumentasian asuhan.
  • SOAP merupakan urutan yang dapat membantu dalam mengorganisir pikiran anda dan memberikan asuhan yang menyeluruh. 


Previous
Next Post »